Judul : The Bequeathed/ Family Gravesite (Akhir yang Diwariskan) 선산
Sutradara : Yeon Sang Ho
Penulis : Yeon Sang-ho dan Hwang Eun-young
Director : Min Hong-Nam
Genre : Crime, Drama, Mystery, dan Thriller
Episode : 6 Episode
Pemain : Kim Hyun-joo, Park Hee-soon, Park Byung-eun, dan Ryu Kyung-soo
Tentang Drama The Bequeathed
Drama korea yang disutradarai Yeon Sang Ho, berjudul The Bequeathed (Akhir Yang Diwariskan) berhasil menyita perhatian penikmat drama korea. Drama produksi Netflix ini adalah proyek besar lain Yeon Sang Ho setelah sukses dengan Train to Busan, Hellbound dan Method. The Bequeathed sendiri mengisahkan Yoon Seo-Ha (Kim Hyun-Joo), yang menerima warisan berupa sebuah lahan kuburan keluarga dari pamannya di desa. Peristiwa aneh kemudian secara beruntun tidak terduga terjadi. Diantaranya, keanehan dari kedatangan adik ipar Seo Ha, Kim Young-Ho (Ryu Kyung-Soo) dan terjadinya kasus pembunuhan berantai di desa. Detektif Choi Sung-Jun (Park Hee-Soon) kemudian ditugaskan untuk menyelidiki kasus tersebut. Dirinya menemukan bahwa ada keterkaitan antara kasus lahan kuburan keluarga di desa dengan keluarga Yoon Seo-ha. Selain Sung Jun, Yoon Seo-ha juga bekerja sama dengan Park Sang-Min (Park Byung-Eun), seorang kepala detektif yang kebetulan memiliki perselisihan masa lalu dengan Sung-Jun dalam menyelidiki kasus ini. Kisah penyelidikan kemudian bertambah rumit akibat perebutan lahan kuburan. Konflik yang terjadi dijamin dapat membuat penonton menebak-nebak siapa sebenarnya pembunuh berantai yang menghantui warga desa.
Misteri Kematian Sang Paman Jauh
Karakter utama dalam drama ini bernama Yoon Seo-ha, seorang instruktur seni dan penulis bayangan seorang Profesor. Selain karirnya yang hanya sebagai seorang penulis bayangan, kehidupan pernikahannya dengan sang suami, Yang Jae Seok (Park Sung Hun) juga tidak berjalan harmonis. Bahkan, Seo Ha meragukan hubungan keduanya dengan menyewa seorang detektif swasta untuk memata-matai sang suami. Pada saat Seo mendapati suaminya berselingkuh di belakangnya, Seo-ha menerima panggilan tentang kematian pamannya, Yoon Myung-gil.
Kondisi Seo Ha semakin sulit ketika dirinya tiba-tiba diwariskan suatu lahan sebagai pemakaman Yoon Myung-gil. Belum selesai dengan kebingungannya mendapatkan lahan kuburan warisan, Seo-ha merasa aneh saat dirinya didesak oleh kepala desa untuk melakukan penandatanganan lahan warisan sang paman. Tidak hanya itu, keanehan lain terjadi saat seorang pria misterius bernama Kim Young-ho, mengaku bahwa dirinya adalah saudara tiri Seo Ha. Saat detektif Choi Sung Jun dan Park Sang Min menyelidiki apa yang telah terjadi, keduanya kemudian menemukan adanya keterkaitan kematian Myung-gil dengan racun yang terkait dengan pembangunan lapangan golf di atas tanah waris Yoon Myung-gil. Singkat cerita, setelah penyelidikan yang dilakukan, ternyata kepala desa lah dalang kematian Myung Gil.
Tanya dalam Praktik Perdukunan yang Terjadi
Episode berikutnya dari serial The Bequeathed semakin membuka banyak misteri dan hubungan rumit antara karakter utama dengan masa lalu yang terjadi diantara kasus pembunuhan yang menimpa suami Seo-ha, serta praktik gelap yang dilakukan oleh keluarga Choi. Konflik semakin aneh pada saat Seo-ha dan Young-ho diinterogasi mengenai jimat darah yang ada di pintu rumah Seo-ha pada episode ke tiga. Hasilnya, detektif Choi Sung Jun akhirnya berhasil menyelidiki adanya keterlibatan Young-ho dalam pembunuhan dan keterkaitannya dengan jimat darah, serta hubungan ayah Seo-ha dalam kultus perdukunan. Episode berakhir dengan Young-ho yang disandera oleh kelompok pria bertopeng.
Kebenaran Tersembunyi di Balik Suramnya Desa
Rentetan misteri terus muncul dalam penyelidikan pembunuh berantai yang ada di desa. Kali ini detektif Choi Sung Jun dan Kapten Park Sang Min mendapatkan informasi mengenai kejadian di masa lalu yang pernah terjadi. Dikisahkan, seorang bernama Myung-hee telah melakukan ritual kecil di persembahyangannya. Keduanya mendapati Myung Hee melakukan ritual setelah mengunjungi Sung-soo, seorang dukun di dekat desa yang sering dikunjungi oleh Myung-hee.
Kultus Perdukunan Keluarga Myung-hee
Tanda tanya mengenai siapa pembunuh berantai dalam drama ini perlahan terungkap saat Seo-ha diculik. Seo Ha ditemukan diikat di dalam gua persembahyangan. Pada adegan ini, penonton diberitahu bahwa persembahyangan ini adalah altar milik Myung Hee yang tengah bersiap untuk membunuh Seo Ha. Myung-hee mengungkapkan tentang identitasnya yang merupakan saudara perempuan ayah Seo-ha. Namun, disini Seo-ha mulai bingung mengapa Myung Hee tidak meminta lahan kuburan itu secara langsung, mengapa dirinya harus diculik? Ternyata, ditemukan fakta mengejutkan lagi bahwa Myung-hee telah lama bersembunyi dan melahirkan anak, yakni Young-ho. Young Ho adalah hasil dari hubungan incestual Myung-hee dengan Ayah Seo-ha.
Myung-hee mengungkapkan bahwa dia tidak punya banyak waktu dan ingin Young-ho mendapatkan hak atas lahan kuburan itu. Ketika Seo-ha mengetahui kebenaran tentang kelahiran Young-ho, dia mulai mengutuk bibinya. Myung-hee kemudian membawa Seo-ha ke tempat ritual pembakaran dengan tujuan dapat "menyelamatkan jiwanya". Naas, Myung-hee lah yang terbakar hingga tewas. Myung-hee yang telah tewas dalam tragedi pembakaran, kemudian abunya diletakkan di samping Ayah Seo-ha. Begitu Seo-ha ditanya oleh petugas pemakaman mengenai hubungannya dengan Myung-hee, dia mengatakan bahwa hubungan keduanya hanyalah "keluarga". Pada akhir cerita, Seo-ha tetap mewarisi lahan kuburan tersebut dan memutuskan untuk mempertahankannya
Komentar dan Review
Dalam drama The Bequeathed, berhasil mengungkap esensi dari sebuah hubungan keluarga. Cerita yang mengupas berbagai dimensi keluarga dengan latar belakang yang suram dan seram, tak henti mengejutkan penonton dengan momen misteriusnya. Drama ini mengeksplorasi hubungan keluarga dengan penuh nuansa gelap dan meninggalkan penonton dengan ketegangan, serta banyak pertanyaan.
Jalan cerita yang kompleks dan secara visual penuansaan kelam dan suram khas drama misteri, penonton dibuat tegang dengan momen tak terduga yang dibawakan drama ini. Sinematografi yang khas dengan pengambilan gambar pada malam hari, serta dominasi warna abu-abu dan biru memberikan sentuhan horor yang intens. Namun, kekurangan ada pada alur drama yang terkesan lambat dan konflik yang tidak berkembang di episode awal hingga menuju akhir. Sehingga, hal ini dapat membuat penonton merasa bosan. Namun, konflik dan jawaban akan teka-teki berhasil diungkap menjelang episode akhir. Berjumlah enam episode dan tersedia di Netflix, "The Bequeathed" adalah pilihan yang tepat bagi penonton yang menginginkan suasana yang penuh misteri teka-teki dan ketegangan. Sudahkah Kamu menyaksikan drama ini?
Teks: Dina Kamila
Editor: Dita Pratiwi
Foto: IMDb
Suara Mahasiswa UI 2024
Independen, Lugas dan Berkualitas